Qurtekkim merupakan salah satu proker BSO Al-Mustaqim dalam menyambut Idul Adha, yang telah diadakan sebanyak 2 kali dimulai sejak kepengurusan 2012/2013. Alhamdulillah setelah memulai penggalangan dana dan penawaran shohibul qurban sejak bulan September, banyak elemen teknik kimia yang antusias dalam berpartisipasi sehingga 9 kambing pun didapat.

Pada 15 oktober, bertepatan dengan idul adha 1434 H, qurtekkim dilaksanakan setelah solat Ied. Dimulai dengan penyembelihan satu per satu kambing, semua orang mengambil perannya masing-masing. Ada yang sibuk menyiapkan es buah dan gorengan, tapi sebagian besar tenaga terkonsentrasi pada proses pemotongan menjadi bagian kecil dan packing untuk persiapan distribusi daging ke panti asuhan di sekitaran Yogyakarta. Suasana yang penuh dengan bau amis tersebut tidak mengurangi suka cita partisipan, bahkan canda tawalah sering sekali terdengar diantara partisipan di lokasi parkiran belakang Teknik Kimia.

Jadi, selain untuk di bagi-bagikan kepada yang membutuhkan, ada sebagian kecil hak daging yang disisihkan untuk konsumsi para amil qurban. Setelah solat dhuhur, acara dilanjutkan dengan tausyiah dari Ustadz Fatan sambil menunggu masakan gulai dari catering matang. Pengajian berlangsung khidmat sambil dibuai semilir angin kali code di bawah pohon besar parkiran OTK.

Setelah gulai datang dan gorengan serta es buah dengan “sentuhan” para ikhwan siap, acara berlanjut ke makan besar. Antrian panjang partisipan hanya tertuju pada satu panci besar berisi gulai kambing dengan kuah gurih penuh rempah-rempah. Semua orang makan dengan lahap tanpa terkecuali. Hal tersebut juga membangkitkan berbagai perasaan yang campur aduk di pikiran masing-masing. Sedih karena jauh dari keluarga saat Idul Adha bagi para perantau, sekaligus bahagia karena ternyata banyak teman-teman yang saling menghibur dan mengisi kekosongan saat Idul Adha, cukup mengobati rasa home sick.

Acara terakhir dan tidak kalah seru adalah pendistribusian daging ke panti asuhan. Kami berkonvoi menuju panti satu per satu dengan dipandu oleh salah satu mahasiswa (Humam). Setiap kali menyalurkan hasil qurban ke pada anak-anak panti asuhan, hati kami tersentuh dan hikmah dari Idul Adha sendiri mulai terasa saat itu. Rasa haru akan berbagi tersebut tidak bisa digambarkan dengan kata-kata. Kami bersyukur bisa ikut berkontribusi dalam Qurtekkim kali ini.

Categories: Al-Mustaqim

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.