Ada yang berbeda dalam perayaan Idul Adha tahun 2012 ini di jurusan Teknik Kimia UGM. Karena Idul Adha tahun ini tepat di tengah-tengah minggu Ujian Tengah Smester gazal, maka Al-Mustaqim menyelanggarakan acara Qurtekkim UGM (Qurban di Teknik Kimia UGM).

Acara ini dilaksanakan pada Minggu, 28 Oktober 2012 dari pukul  07:00 hingga 13:00 WIB di halaman belakang gedung Teknik Kimia UGM. Al-Mustaqim mendapat  hewan qurban berupa enam ekor kambing yang merupakan sumbangan dari mahasiswa, dosen, dan karyawan Teknik Kimia UGM. Acara pertama yaitu penyembelihan kambing yang dipimpin oleh Pak Slamet (salah satu karyawan jurusan), kemudian dibantu oleh beberapa mahasiswa. Daging dari satu ekor kambing dimasak gulai oleh beberapa mahasiswa perempuan dan daging dari kelima ekor kambing lainnya disumbangkan ke beberapa panti asuhan terdekat.

Setelah ibadah Zuhur, diadakan juga kajian dan ceramah dari Pak Slamet seputar hari raya Idul Adha. Selepas itu seluruh warga Teknik Kimia UGM berkesempatan untuk makan siang bersama menikmati gulai kambing yang telah dimasak.

Qurtekkim mengingatkan dan memotivasi  kita akan pentingn ya berqurban” – Putri 2010

Categories: Al-Mustaqim

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.