Salah satu cara untuk belajar adalah dengan studi banding. Itu menjadi latar belakang mengapa Sabtu, 23 Februari 2013, Departemen Kewirausahaan (DKW) Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia Universitas Gadjah Mada melakukan kunjungan ke Departemen Kewirausahaan (KWU) Himpunan Mahasiswa Teknik Industri Universitas Gadjah Mada. Bukan semata-mata untuk studi banding, tapi mempererat persaudaraan antar jurusan juga menjadi tujuan dari kegiatan ini.

Pukul 9 pagi adalah agenda kami untuk memulai perjalanan ke gedung Jurusan Teknik Mesin dan Industri (JTMI) yang terletak bersebrangan dengan gedung S Jurusan Teknik Kimia.

Kami disambut dengan hangat oleh KWU HMTI dan menempati salah satu ruangan disana. Acara dimulai dengan sambutan dari Wakil Ketua HMTI, Wijang Fitra Satriyana dikarenakan ketua HMTI yang berhalangan hadir. Kemudian dilanjutkan dengan pengenalan dari anggota DKW KMTK dan KWU HMTI, presentasi dari DKW dan KWU untuk mengenalkan program kerja masing-masing dan sharing-sharing ilmu.

Kegiatan ini kami anggap mencapai tujuan karena kami banyak belajar dari sesi sharing-sharing soal program kerja dan dari KWU sendiri memberikan respon positif bahkan ikut bertanya soal bagaimana DKW di KMTK.

 

Kunjungan kami ke KWU HMTI ini ditutup dengan pemberian plakat dari DKW KMTK oleh Dwi Novendra selaku ketua kunjungan kepada Anggun Raditya selaku Ketua KWU HMTI dan sesi foto bersama.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Penulis :

I Made Satya Dananjaya

Categories: Kewirausahaan

0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published.